3+ Contoh Essay Mahasiswa Baru, Masuk Organisasi, Himpunan

Daftar isi [Tampil]
Contoh Essay Mahasiswa
Contoh Essay Mahasiswa

Biasanya saat PMB atau Penerimaan Mahasiswa Baru, Acara Pengenalan Kampus, Pembukaan Organisasi itu punya syaratnya yakni dengan membuat essay. Apakah kamu sedang mencari contoh essay mahasiswa? Kuskus Pintar akan bahas di artikel ini.

Essay merupakan sebuah karangan yang berisi gagasan penulis mengenai suatu masalah atau fenomena. Essay yang digunakan sebagai syarat agenda pengenalan kampus ataupun syarat masuk organisasi, itu biasanya merupakan essay bentuk argumentatif. Artinya hampir 80% merupakan argumen kamu. Sisanya boleh dikembangkan dengan menyertai sebuah data faktual.

Bagaimana contoh essay mahasiswa? Berikut kami beri kamu 3+ contohnya.

Contoh Essay Mahasiswa

Essay atau dikenal juga dengan sebutan esai, sering kali digunakan sebagai syarat untuk masuk sebuah organisasi. Saya juga sering membuat esai saat ikut mendaftar organisasi yang saya inginkan.

Apabila teman-teman bingung bagaimana contoh essay mahasiswa yang singkat dan benar, bisa pelajari dari beberapa contoh di bawah ini.

Contoh Essay Mahasiswa Syarat Masuk Organisasi

Sebagian besar dari kita pasti sadar kadang kali sering terbuai dengan yang namanya Zona Nyaman. “Zona Nyaman?” Tanya saya dalam hati. Ya, benar dulu dan hingga saat ini zona nyaman memang menjadi persoalan, ada yang mengatakan “Jangan terlalu nyaman, ntar ditinggal pergi pas lagi sayang-sayangnya kan gak enak”. Sepenggal kalimat tersebut seringkali terlintas di telinga saya, ternyata perlu menempatkan porsi zona nyaman agar tidak kecewa di kemudian hari.

Dulu pun saya pernah mengalami kondisi terlalu nyaman, dibuai akan perasaan, sehingga tidak tau negara api sedang menyerang. Itu dulu, sebelum saya dipertemukan bersama orang-orang yang memiliki jiwa semangat yang tinggi dan mampu menyembunyikan rasa lelahnya. Dimanakah? Saya merupakan satu dari sepersekian mahasiswa yang berkesempatan menjadi keluarga U-READ (Unsri Riset dan Edukasi) Readers 7.

Jauh sebelum saya menjadi anggota keluarga besar U-Read, stalking IG dan OA Line merupakan kebiasaan saya tanpa tau siapa adminnya. Bahkan tak jarang saya curhat bersama si admin mengenai betapa pendeknya pemikiran saya dulu sebelum mengenal URead.

Beberapa lontaran pertanyaan dulu sering sekali saya ajukan tanpa memikirkan rasa malu “Min, Aku tu pengen banget pinter ngomong kayak si kakak itu....Trus kenapa ya akuu itu sering demam panggung gitu min.....Min aku tu kadang iri dengan fakultas lain yang keilmiahannya lebih diperhatikan.....Mimin apa aku salah jurusan” Dan masih banyak pertanyaan lagi yang sering saya lontarkan, positifnya si admin selalu dengan ramahnya membalas satu persatu pertanyaan tersebut. Hal ini pula menjadi salah satu faktor saya dulu untuk tetap setia menunggu Open Recruitment U-Read.

“Penantian panjangku dulu berbuah manis, Aku dipertemukan dengan orang-orang yang hebat. Kalian sudah sangat membuatku terbakar, terbakar prestasi dengan seluruh kreasi tuk menjadi Manusia yang Bergengsi” -Reskia Ekasari, Salam Readers 7-
Nah, begitu contoh essay mahasiswa yang pernah saya buat sewaktu mau ikut mendaftar organisasi riset ilmiah tingkat kampus.

Contoh Essay Mahasiswa Baru

Contoh Essay Mahasiswa
Contoh Essay Mahasiswa Baru

Tak jarang di beberapa kampus atau fakultas sering memberikan tugas berupa essay mahasiswa untuk Maba atau Mahasiswa Baru.

Dulu sewaktu maba saya gak ada memang yang namanya esai, setahu saya biasanya mereka anak teknik atau pertanian yang suka mendapatkan tugas seperti ini. Ya balik lagi tergantung panitia ospek atau PMB (Penerimaan Mahasiswa Baru) ya sobat.

Bagi kamu yang penasaran bagaimana contoh essay mahasiswa baru, di bawah ini akan saya kasih contohnya ya sobat.

Kembalikan Jati Diri Mahasiswa Pertanian

Agent of change adalah istilah yang disematkan kepada mahasiswa. Istilah tersebut punya arti bahwa mahasiswa adalah agen perubahan. Jumlah mahasiswa Indonesia menurut Kementerian Riset, Teknologi dan Perguruan Tinggi (Menristekdikti) sudah mencapai 7,5 juta orang. Artinya ada sejumlah 7,5 juta orang yang siap menjadi agen perubahan untuk negeri.

Betapa banyak kejadian di masa lampau era sebelum kemerdekaan dan pasca kemerdekaan, gerakan yang dipimpin oleh mahasiswa. Dulu mahasiswa yang menjadi pelopor ketika adanya suatu peristiwa yang tidak adil di negeri ini. Namun, sayangnya saat ini mahasiswa yang notabenenya sebagai aktor perubahan malah berpindah bebannya kepada para buruh dan petani.

Ketika suara ketidakadilan terjadi, buruh dan petani yang maju di depan. Mahasiswa saat ini tengah mengalami ketidakpekaan, mereka turun ke jalan saat semuanya sudah terlanjur selesai. Ya walaupun banyak yang berkata "Daripada tidak sama sekali."

Sebagai seorang calon Sarjana Pertanian yang sering disematkan sebagai calon petani, saya punya harapan besar untuk mahasiswa pertanian agar kelak bisa berkontribusi untuk para petani di Indonesia. Mahasiswa Pertanian adalah sosok ilmuwan yang dipersiapkan untuk membuat terobosan, inovasi, kreasi terdepan demi kemajuan pertanian di Indonesia.

Sudah saatnya kita berada berdampingan dengan petani Indonesia, kita bahkan bisa menyebut diri kita sebagai dokter pertanian. Kapasitas seorang Sarjana Pertanian sudah seharusnya dipupuk sejek awal masuk perguruan tinggi.

Ditulis oleh: Reskia Ekasari

Itu tadi ya contoh essay mahasiswa yang saya ambil objeknya untuk mahasiswa pertanian. Semoga bisa membantu. Contoh di atas juga bisa menjadi contoh essay peran mahasiswa sebagai agent of change, social control dan iron stock yang mungkin sedang kamu cari. Bisa dikembangkan lagi ya. Jangan manja!

Baca essay ilmiah ini jika mau menambah pengetahuan lebih lanjut:

Contoh Essay Masuk Himpunan Mahasiswa

Sebelum membahas contoh essay mahasiswa selanjutnya, saya ingin kasih tips saat ingin menulis esai. Pertama, cobalah untuk menggali ide dengan membaca contoh yang sudah ada. Kedua, tulis apa saja yang terlintas di pikiran dengan membuat poin-poinnya.

Ketiga, khusus essay syarat masuk organisasi atau himpunan mahasiswa usahakan tulis mengenai organisasi tersebut, program kerjanya yang kamu ketahui, alasan masuk organisasi tersebut dan kontribusi apa yang kamu berikan. Oke deh itu aja tiga tips singkat buat kamu! Yuk lanjut baca contoh essay masuk himpunan mahasiswa di bawah ini.

Bagi kamu yang penasaran bagaimana contoh essay mahasiswa baru syarat masuk organisasi cekidot sob.

Bersama IMA Ciptakan Generasi Unggul

Menjadi seorang mahasiswa kita dituntut lebih kreatif, lebih aktif, dan lebih-lebih lainnya. Mahasiswa artinya kita bukan sekadar siswa lagi yang dulu sebagai anak sekolahan. Maha pada kata mahasiswa artinya sudah lebih tinggi tingkatannya dari seorang siswa.

Saat ini Indonesia sudah mencapai 7,5 juta orang yang disebut sebagai mahasiswa oleh Kemenristekdikti. Saya adalah satu dari 7,5 juta orang tersebut yang nantinya bisa berkontribusi untuk negeri.

IMA atau Ikatan Mahasiswa Akuntansi adalah himpunan jurusan Akuntansi yang ada di Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya. Melalui IMA, mahasiswa bisa berkontribusi aktif untuk membangun negeri. Ada beberapa kegiatan IMA yang berkontribusi langsung ke masyarakat seperti Pengabdian Masyarakat ke Desa, Kotak Sedekah Dhuafa, Jum'at Berkah dan masih banyak lagi.

Selain itu, IMA juga membentuk program belajar Kakak-Adik asuh untuk mahasiswa akuntansi. Di dalam program belajar tersebut kita akan belajar materi Akuntansi lebih dalam lagi dengan dibimbing oleh seorang kakak asuh. Tentu melalui program-progam positif seperti ini IMA mampu menjadi wadah menciptakan Generasi Akuntan Unggul untuk negeri kita.

Ketika nantinya saya bergabung ke dalam organisasi IMA ini, saya siap ikut serta untuk aktif mengikuti program kerjanya. Saya siap menjalin komunikasi ketika berhalangan hadir karena komunikasi adalah kunci keharmonisan organisasi. Harapan besar bagi saya ketika nantinya bisa menjadi kakak asuh yang baik untuk adik asuhnya. Bersama IMA ciptakan generasi unggul. IMA Bisa, Bisa, Bisa Yes!

Ditulis oleh: Reskia Ekasari

Itu tadi ya contoh essay mahasiswa ketika kamu mau mendaftar himpunan mahasiswa atau organisasi internal kampus. Contoh di atas sendiri merupakan Himpunan Mahasiswa Akuntansi jurusan saya sendiri.

Kalau di kampus saya, himpunan Akuntansinya disebut dengan IMA (Ikatan Mahasiswa Akuntansi). Semoga bisa membantu contohnya ya. Boleh kamu kembangkan lagi deh. Semangat.

Essay Peran Mahasiswa dalam Membangun Bangsa

Contoh Essay Mahasiswa
Essay Peran Mahasiswa dalam Membangun Bangsa

Bagi kamu yang penasaran bagaimana contoh essay mahasiswa baru syarat masuk organisasi cekidot sob.

KOPERASI UNSRI UNGGUL SEJAHTERA

Dewasa ini pemuda sudah semestinya dituntut peka terhadap kondisi perekonomian Indonesia. Menurut data dari Badan Pusat Statisti, Indonesia merupakan negara dengan jumlah populasi penduduk terbesar keempat di dunia (BPS, 2017), tentu dengan jumlah pemuda yang banyak pula. Salah satu upaya nyata yang dapat dilakukan pemuda guna memajukan perekonomi bangsa adalah melalui Koperasi Mahasiswa atau disingkat Kopma.

Melalui Kopma, pemuda akan dipupuk menjadi seseorang yang berjiwa wirausaha, berkarakter gotong-royong dengan asas kekeluargaan, serta mampu menyokong ekonomi Indonesia. Universitas Sriwijaya merupakan salah satu perguruan tinggi yang menerapkan Koperasi Mahasiswa. Sayangnya, Kopma Unsri belum berjalan secara optimal. Berdasarkan hasil wawancara awal bersama Donal Apri selaku Ketua Dewan Pengawas Kopma Unsri, mengaku bahwa Kopma Unsri memang belum berjalan secara optimal.

Hal ini terjadi karena Kopma Unsri kekurangan Sumber Daya Manusia (SDM), kualiatas SDM yang ada masih kurang mumpuni serta pengelolaannya masih sering buka-tutup. Selain itu, popularitas Kopma di mata mahasiswa pun masih rendah. Berdasarkan hasil survei yang kami lakukan dengan 50 reponden, sebanyak 44% mahasiswa menjawab tidak tau yang tau jika Unsri telah memiliki Kopma. Padahal seharusnya Kopma dapat lebih eksis guna memenuhi kebutuhan mahasiswa.

Menjawab permasalahan tersebut, kami menawarkan sebuah solusi agar dapat mengoptimalkan fungsi Kopma demi mensejahterakan mahasiswa Unsri yakni dengan memanfaatkan prinsip Ado Gawe khas orang Sumatera Selatan khususnya mahasiswa Unsri melalui KOPASUS (Koperasi Unsri Unggul Sejahtera).

Ado Gawe sendiri memang sering diutarakan ketika ada teman yang menanyakan “Mau kemana?” orang Sumsel sudah biasa menjawab dengan kata Ado Gawe dalam artian ada pekerjaan. Prinsip Ado Gawe yang akrab dengan mahasiswa Unsri sangat berpotensi sekali dalam mencapai visi Unsri di tahun 2025.

Dengan cara yang positif mahasiswa diarahkan untuk menjadi sosok yang unggul dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat salah satunya ikut memajukan koperasi mahasiswa. Dalam penerapannya KOPASUS berlandaskan pada tiga akad Koperasi Syariah atau kami singkat dengan 3M yakni Mudharabah, Musyarakah, dan Murabahah.

Ditulis oleh: Reskia Ekasari, Artha Ganop Arrofi, Muhammad Roy

Salah satu peran mahasiswa dalam membangun bangsa adalah aktif menjadi anggota Koperasi Mahasiswa. Pada essay yang saya dan tim tulis di atas adalah contoh bagaimana kami memberikan ide sebuah model untuk Kopma. Apakah kamu punya ide lainnya untuk berkontribusi membangun bangsa? Yuk tuliskan essaymu segera.

Demikian contoh essay mahasiswa mulai dari essay mahasiswa baru, essay masuk organisasi, essay masuk himpunan jurusan dan essay tentang kontribusi membangun negeri. Apakah kamu punya saran lainnya? Boleh ditulis di kolom komentar. Terima kasih, semoga bermanfaat.
Lebih baru Lebih lama