Indahnya Kebersamaan dan Saling Berbagi Bersama WVI

Daftar isi [Tampil]
Indahnya Kebersamaan dan Saling Berbagi
Indahnya Kebersamaan dan Saling Berbagi

Sewaktu kecil, saya adalah anak yang pemalu. Kalau saya lagi nyemil sesuatu dan teman menghampiri, ibu selalu berkata "Ayo kasih temannya." Hal yang sederhana sekali yang ibu tanamkan mengenai indahnya kebersamaan dan saling berbagi.

Beranjak tumbuh remaja hingga di usia 20an, saya akan berusaha untuk membantu sekitar dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan memberikan donasi.

Menginjak bangku kuliah, kerap kali saya ikut terjun untuk menggalang dana kepada masyarakat. Bersama teman satu organisasi kami mengumpulkan secercah cahaya "Pundi-pundi rupiah" untuk dibagikan kepada saudara yang membutuhkan.

Indahnya kebersamaan kala kita bisa saling berpegangan tangan, saling bahu-membahu dan mengulurkan bantuan. Sekadar berbagi gorengan bersama sahabat bisa membuat senyum ini merekah. Apalagi ketika kita bisa membantu sobat-sobat di pelosok desa untuk mewujudkan mimpinya punya listrik, penerang di malam hari. Wah ada banyak senyum yang merekah.

Indahnya Kebersamaan dan Saling Berbagi Bersama Wahana Visi Indonesia

Salah satu organisasi kemanusiaan yang hadir membantu sesama adalaha Wahana Visi Indonesia. Organisasi kemanusiaan yang satu ini sudah berdiri sejak tahun 1998. Artinya sudah lebih dari 20 tahun membantu sesama tanpa membedakan agama, ras, suku, dan gender.

Sudah ada seratus ribu anak Indonesia yang telah merasakan dampaknya.

Ada beberapa program kemanusiaan yang dilaksanakan oleh Wahana Visi Indonesia, diantaranya adalah:

1. Program Pendidikan

Wahana Visi Indonesia percaya bahwa dengan pendidikan yang bagus maka anak-anak Indonesia akan tumbuh menjadi generasi hebat. Oleh karena itu, akses anak terhadap pendidikan menjadi salah satu prioritas Wahana Visi Indonesia.

2. Program Kesehatan

Wahana Visi Indonesia juga terjun membantu keluarga Indonesia dengan program kesehatannya. Ada beberapa program kesehatan seperti meningkatkan kesehatan anak dan keluarga Indonesia, menyediakan air bersih, pelatihan kesehatan dan lain-lain.

3. Perlindungan Anak

Wahana Visi Indonesia atau WVI juga berjuang untuk memenuhi 4 hak dasar anak yang mencakup upaya menghentikan kekerasan terhadap anak baik secara verbal, fisik, hingga seksual. WVI juga berupaya melakukan promosi dalam partisipasi anak dan hak anak yang lainnya.


4. Peningkatan Ekonomi Keluarga

Kita tahu sendiri bahwa ekonomi di Indonesia belumlah merata, banyak ketimpangan antara yang kaya dan yang miskin. Oleh karena itu, WVI hadir untuk mendampingi masyarakat untuk mencari terobosan terbaru sesuai potensi daerah untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan si anak.

WVI berupaya untuk bisa memberdayakan keluarga ekonomi bawah dengan mengadakan pelatihan, manajemen keuangan, permodalan, dan membuka akses pasar.

Katalog Hadiah WVI, Berbagi Jadi Lebih Indah

Kamu bisa mengunjungi website Wahana Visi Indonesia di https://wahanavisi.org/ untuk langsung bisa berdonasi melalui program mereka bernama Katalog Hadiah. WVI mengajak sobat sekalian untuk bisa berbagi baik sebagai sponsor maupun non-sponsor.

Kamu bisa dengan mudah memilih hadiah spesial untuk anak-anak Indonesia di dashboard website milik WVI dan menekan tombol Donasi Sekarang.

Yuk bersama, kita memberikan hadiah bagi anak di Indonesia. Melihat senyumnya yang merekah pastilah kita akan ikut bahagia. Ada mimpi mereka yang ingin segera diwujudkan.

Demikian artikel mengenai indahnya kebersamaan dan saling berbagi ini untuk mengajak Sobat Kuskus Pintar sekalian berdonasi dengan memberikan hadiah terbaik kepada anak Indonesia. Semoga bermanfaat.
Lebih baru Lebih lama